Selasa, 05 April 2011

Wisata Agro

Salah satu paket wisata yang di tawarkan di Ecokabojaya adalah wisata agro. Banyak kegiatan yang dapat dilakukan di kebun milik masyarakat di dusun Kabojaya, wisatawan seolah-olah sedang menjadi petani, dimana bisa memetik buah, memanen sayur-mayur, belajar menanam dan kegiatan berkebun lainnya. Tidak hanya berkebun, tapi juga belajar bagaimana mengolah hasil panennya, menikmati hasil olahan hingga membawa pulang ke rumah sebagai oleh-oleh.

Selain itu, wisatawan juga bisa merasakan sensasi memberi makan sapi. Di musim-musim tertentu kita bisa menyaksikan event musiman seperti acara panen raya dengan memetik rambutan di Kampung Jawa, atau musim jeruk di kampung Bugis secara masal atau beramai-ramai. 

Hal ini merupaka atraksi menarik bagi anak-anak hingga orang dewasa dengan sensasi memetik buahbuahan
langsung dari pohon dan menikmati buahnya. Di dusun Kabojaya wisatawan dapat berkeliling (wisata kebun) di antara tanaman paria, terong, kacang-kacangan, pisang, salak, sirsak, bawang, jagung, jeruk, cabai dan
masih banyak lagi.

Minggu, 03 April 2011

Bertani sayur... menanam, merawat dan memetik...



 Paria


 Bawang Prey atau Daun Bawang



 Terung


Padi Gungung


 Jahe Merah


Kacang Panjang 


 Jagung


Cabai

Sabtu, 02 April 2011

Berkebun Buah di Kabojaya



 Pohon Buah Sirsak di Kampung jawa




 Kebun salak di kampung Bugis




 Kebun jeruk di Kampung Bugis



 
Kebun nanas di kampung Bugis
  
 Kebun Pepaya di Kampung Jawa
  

 Kebun pisang di kampung Bugis dan kampung Jawa



 Semua tanaman kebun ini adalah milik masyarakat dusun Kabojaya. Melalui badan pengelola wisata Ecokabojaya, kita dapat menikmati kegiatan petik buah dan kegiatan berkebun lainnya.

Yuk, kita berkebun !!!


Photo taken by Annisa Yuniar
By Author 

Jumat, 01 April 2011

Memelihara hewan ternak di kampung

Kegiatan memelihara  hewan ternak yang ada di sekita Kampung Jawa merupakan atraksi yang cukup menarik, kegiatan tersebut diantaranya :

Sapi
  • Mencari rumput untuk pakan sapi
  • Memberi makan sapi
  • Membesihkan kandang sapi
  • Memerah susu sapi
  • Mengolah susu sapi








Ikan :
  • Memberi makan ikan
  • Menangkap ikan dengan menggunakan cara tradisional

Itik dan ayam :
  • Memberi makan itik dan ayam
  • Menggiring itik dan ayam ke kandang